Ransiki – Sabtu, 16/09/2023. Balai Besar Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Wilayah V mengadakan kegiatan sosialisasi BMKG Goes To School bersama Stasiun Klimatologi Papua Barat di SMP Negeri 2 Ransiki dan SMA Negeri 1 Ransiki. Kegiatan diawali dengan menjelaskan terkait tugas dan fungsi dari BMKG oleh Kepala Stasiun Klimatologi Papua Barat, Uci Sanusi M.Si. kemudian dilanjutkan oleh materi yang disampaikan oleh tim dari BBMKG Wilayah V tentang potensi gempabumi dan tsunami di wilayah Papua khususnya Manokwari Selatan. Para siswa kemudian diajarkan mengenai langkah-langkah jika gempabumi terjadi ketika mereka berada di sekolah. Simulasi penyelamatan diri ketika terjadi gempabumi juga dilaksanakan dalam kegiatan tersebut. Di akhir kegiatan BBMKG Wilayah V menyerahkan piagam ke Sekolah serta penyerahan secara simbolis tas siaga bencana yang juga di bagikan kepada para guru dan siswa yang mengikuti kegiatan tersebut.