KEPALA BALAI MELAKUKAN INSPEKSI POSKO ANGKUTAN LEBARAN DI PAPUA
Jayapura – Kamis, 4 April 2024.
Kepala Balai Besar MKG Wilayah V melakukan inspeksi di Posko Angkutan Lebaran yang berada di Banda udara Sentani Jayapura dan Pelabuhan Jayapura. Inspeksi dilakukan untuk mengetahui sejauh mana informasi dari BMKG dibutuhkan untuk layanan penerbangan maupun pelayaran dalam rangka persiapan mudik lebaran tahun 2024. Kepala Balai menjelaskan terkait pentingnya peran BMKG dalam menyediakan informasi terkini tentang kondisi cuaca, peringatan dini cuaca, dan berkolaborasi dalam posko cuaca di beberapa daerah. Selain memberikan warning terkait peringatan dini cuaca ekstrem dan tinggi gelombang air lau, BMKG juga memberikan informasi cuaca khusus Angkutan Lebaran. Informasi ini menjadi sumber informasi bagi masyarakat yang memuat peta mudik dilengkapi dengan prakiraan cuaca, cuaca di bandar udara dan pelabuhan, serta peringatan dini. Langkah ini diharapkan dapat membantu pemudik dalam merencanakan perjalanan mereka dengan lebih baik dan aman.
Selain itu Kepala Balai didampingi Kepala Stasiun Maritim Jayapura dan Kepala TU Stasiun Sentani juga melakukan inspeksi ke Stasiun Meterologi Sentani Jayapura dan Stasiun Meteorologi Maritim Jayapura guna mengecek kesiapan SDM serta aloptama dari BMKG guna mendukung kelancaran mudik idul fitri tahun 2024. Harapannya personel yang terlibat dalam posko di UPT-UPT BMKG serta peralatan-peralatan milik BMKG bisa bekerja optimal untuk memberikan informasi yang handal dan akurat.