Jayapura - (1/8/2022), Kepala Balai Besar Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Wilayah V melakukan kunjungan kerja ke Kantor Stasiun Klimatologi Kelas III Manokwari Selatan pada tanggal 29 Juli 2022. Dalam kunjungan kerja tersebut Kepala BBMKG Wilayah V melakukan pengecekan peralatan-peralatan operasional Klimatologi serta audiensi dengan pegawai Stasiun Klimatologi Kelas III Manokwari Selatan. Dalam arahannya, Kepala BBMKG Wilayah V menyampaikan bahwa semua peralatan harus beroperasi secara optimal sehingga bisa memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.
Pada hari berikutnya (30 Juli 2022) Kepala BBMKG Wilayah V melanjutkan kunjungan kerja ke Kaimana. Kepala BBMKG Wilayah V disambut oleh Bupati Kaimana yang diwakili oleh Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Kaimana, dalam kesempatan tersebut Kepala BBMKG Wilayah V menyampaikan Potensi kerawanan bencana Hidrometeorologi untuk wilayah Kaimana dan Penyerahan Tas Siaga Bencana Kepada Pemerintah Daerah Kaimana. Kunjungan kerja dilanjutkan ke Stasiun Meteorologi Kelas III Utarom - Kaimana untuk melakukan pengecekan peralatan - peralatan operasional meteorologi dan audiensi dengan para pegawai Stasiun Meteorologi Kelas III Utarom - Kaimana.